Olympique Lyonnais tengah bergulat dengan krisis finansial dan ancaman degradasi. Di sisi lain Olympique de Marseille (OM) justru bersiap hadapi musim depan dengan optimisme tinggi. Namun, pemilik OM, Frank McCourt, tak bisa menutup mata atas masalah yang melanda rival abadi mereka, OL.
Dalam wawancara terbaru dengan Le Journal du Dimanche (JDD), McCourt menyampaikan rasa prihatin terhadap kondisi OL, sekaligus memberikan apresiasi pada lembaga pengawas keuangan sepakbola Prancis, DNCG.
“Saya menyesalkan situasi ini. Kita semua tahu OL adalah rival besar OM dan klub penting di sepakbola Prancis,” ujar McCourt.
Baca juga: Azzedine Ounahi Tolak Tawaran 12 Juta Euro dari Spartak Moskow, OM Gagal Jual Gelandangnya
McCourt Puji Peran DNCG
Meski mengungkapkan keprihatinan, McCourt tetap menghormati peran DNCG yang dianggapnya krusial untuk menjaga kestabilan dan kesehatan finansial klub-klub Ligue 1. Ia juga menyebut sosok Jean-Marc Mickeler, kepala DNCG, yang tegas dalam mendorong reformasi agar kompetisi lebih sehat secara ekonomi.
“DNCG melakukan pekerjaan yang sangat sulit. Berkat reformasi yang mereka dorong, masalah keuangan bisa berkurang dan klub-klub mendapatkan manfaat ekonomi yang lebih besar,” tambahnya.
Masa Depan OL dan OM
Sementara OM tengah bersiap bertarung di Liga Champions musim depan, OL masih menunggu hasil banding atas keputusan degradasi administratif. Pertanyaan besar kini adalah apakah Olympico, laga klasik antara OM dan OL, bisa kembali digelar musim depan.